Film Amerika sebagai Media untuk Pendidikan Karakter
Abstrak
Program pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini menekankan pada pemahaman bahwa film-film Amerika dapat dimanfaatkan untuk tuuan pengembangan karakter remaja pada Yayasan Pendidikan Winfield Medan. Studi kepustakaan ini dilakukan dengan mengamati beberapa film animasi, superhero, dan fantasy Amerika seperti Fantastic 4 (2005), Fantastic 4: Rise of Silver Surfer (2007), Frozen (2013), Black Panther (2018), Frozen II (2019), and Aladdin (2019). Data utama adalah dalam bentuk dialog-dialog dan adegan-adegan film yang ditranskrip dan dijelaskan, kemudian dianalisis dengan menggunakan teori representasi. Hasil studi ini kemudian dipresentasikan kepada murid-murid dengan menunjukkan bahwa pengembangan karakter dianggap penting karena ini bukan hanya sekedar perilaku etis tetapi uga kemampuan untuk menjalani sebuah kehidupan yang baik. Studi ini juga mengemukakan bahwa rasa kepedulian, toleransi, kebaikan, sopan-santun, dan solidaritas adalah lima karakteristik penting yang kerap muncul dalam film-film yang diamati dan karakteristik-karakteristik tersebut berperan penting dalam pengemabangan karakter remaja.
Kata Kunci: film-film Amerika, pengembangan karakter, remaja
Unduhan
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 Rudy

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.