Edukasi Gizi dan Peningkatan Keterampilan dalam Mempersiapkan Makanan Bergizi Seimbang bagi Ibu Balita Wasting

Penulis

  • Manuntun Rotua Poltekkes Kemenkes Palembang
  • Terati Terati Poltekkes Kemenkes Palembang
  • Rosiana Rosiana Poltekkes Kemenkes Palembang

DOI:

https://doi.org/10.55382/jurnalpustakamitra.v2i2.187

Kata Kunci:

edukasi, menu sehat, gizi seimbang, berat badan, wasting

Abstrak

Edukasi gizi sangat penting bagi para ibu yang memiliki balita agar dapat mengembangkan pengetahuan, keterampilan memilih bahan makanan dan menyajikan menu sehat gizi seimbang.  Pengetahuan kelompok peserta  masih  rendah. Hal ini sering sering diabaikan, sementara kasus wasting anak di Indonesia masih cukup tinggi.  Kegiatan pengabdian kepada masyarakat  ini dilakukan terhadap ibu-ibu dari balita wasting khususnya dan kader di posyandu Citra dari wilayah kerja Puskesmas Sukarami kota Palembang.  Evaluasi dilakukan dengan metode pre dan post-test, untuk kerja peserta dalam menyajikan menu sehat gizi seimbang serta memonitor penimbangan berat badan balita. Keberhasilan penyelenggaraan pengabdian masyarakat ini terlihat dari semangat kelompok peserta yang hadir. Hasil pre dan post test  setelah diadakan edukasi gizi pengetahuan ibu-ibu memenuhi kriteria skor awal 38% menjadi 64%, keterampilan pada penyediaan menu sehat gizi seimbang. Ada 3 kelompok yang memenuhi kriteria secara keseluruhan. Beberapa kelompok peserta perlu diberikan edukasi dalam pengolahan dan penyajian. Dari hasil penimbangan diperoleh data bahwa ada 17 balita dengan berat badan bertambah  yang bervariasi antara 100 gram - 200 gram.  Para pelaksana pengabdian diharapkan dapat lebih kreatif dan berkesinambungan dalam memberikan informasi, ilmu dan materi terbaru (up to date) untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan sehingga  berat badan balita dapat ditingkatkan.

Kata kunci: edukasi, menu sehat gizi seimbang

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-06-28

Cara Mengutip

Rotua, M., Terati, T., & Rosiana, R. (2022). Edukasi Gizi dan Peningkatan Keterampilan dalam Mempersiapkan Makanan Bergizi Seimbang bagi Ibu Balita Wasting. Jurnal Pustaka Mitra (Pusat Akses Kajian Mengabdi Terhadap Masyarakat), 2(2), 99–103. https://doi.org/10.55382/jurnalpustakamitra.v2i2.187